BPBD KAB MAGETAN

BPBD MAGETAN EVAKUASI BATU DIAMETER 4M SEBAGAI BENTUK MITIGASI

BPBD Magetan – Hujan intensitas sedang hingga lebat yang mengguyur Dukuh Wonomulyo, Desa Genilangit, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan selama 3 jam pada hari Rabu, 24 November 2021, mengakibatkan tanah longsor salah satunya di RT 16 RW 03 Dukuh Wonomulyo, Desa Genilangit, Kecamatan Poncol yang menyisakan bongkahan batu besar berdiameter 40 meter diketinggian -+ 40 meter yang posisinya hampir terjatuh.

Kamis, 25 November 2021 pukul 07.00 WIB TRC-PB BPBD Magetan bersama TNI, POLRI, Damkar, Perangkat Desa, Potensi Relawan dan Masyarakat melakukan penurunan batu besar sebagai upaya mitigasi bencana (pengurangan resiko bencana) tanah longsor agar batu tidak jatuh dan menimbulkan korban. 

Tim menggunakan vertical rescue sebagai alat perlindungan diri karena medan bertebing dengan tinggi -+40 meter dengan cara menyemprot air ke tanah yang terdapat disekeliling batu besar menggunakan alkon. Pukul 13.40 WIB batu berhasil di jatuhkan tanpa mengenai 2 rumah warga yang awalnya berpotensi tekena runtuhan batu yang berdiameter 4 meter.